SURABAYA - Babinsa Koramil 0831/03 Gubeng Serka Kusandi melaksanakan kegiatan pendampingan kerja bakti dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia Ke 77 di. RT. 06 RW. 03 Kel. Kertajaya. Minggu (31/07/22)
Disela-sela kerja bakti tersebut Babinsa Serka Kusnadi mengatakan kegiatan ini sudah menjadikan kebiasaan yang sering dilakukan dalam menyambut hari Kemerdekaan RI.
Baca juga:
Kasal Resmikan Monumen KRI Nanggala-402
|
Sudah merupakan budaya dalam kegiatan pembenahan lingkungan. Bahkan untuk menyemarakkan HUT RI, masyarakat juga diimbau agar mengibarkan bendera Merah Putih di halaman rumah masing-masing, ” ujar Babinsa.
Lebih lanjut Babinsa Serka Kusnadi menyampaikan, HUT - RI wajib diperingati seluruh warga Negara Indonesia sebagai bentuk rasa solidaritas terhadap para pejuang yang gugur memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Jadi patut kita rayakan setiap tahun, mengenang jasa-jasa para pejuang terdahulu. Salah satunya adalah berpartisipasi aktif dalam kegiatan HUT RI, ” ujarnya.